Kamis, 15 Mei 2014

KUATKAN PIJAKAN

“Kita kadang merasa lebih benar, lebih baik, lebih tinggi, dan lebih suci dibanding mereka yang kita nasehati.


Hanya mengingatkan kembali kepada diri ini: jika kau merasa besar, periksa hatimu. Mungkin ia sedang bengkak.

Jika kau merasa suci, periksa jiwamu. Mungkin itu putihnya nanah dari luka nurani.

Jika kau merasa tinggi, periksa batinmu. Mungkin ia sedang melayang kehilangan pajakan.

Jika kau merasa wangi, periksa ikhlasmu, mungkin itu asap dari amal shalihmu YANG HANGUS DIBAKAR RIYA'.”
― Salim A. Fillah, Dalam Dekapan Ukhuwah

 picture from here : langithati-unic.blogspot.com

>>>for me, astaghfirullahhaladziim...
semoga RIYA tak pernah membakar, bahkan untuk hanya mendekat sejengkal

terbayang letihmu
dari nol,tak mudah menerimanya jika berakhir nol juga

luruskan niat, kuatkan pijakan
godaan di hadapan akan hanya menjadi suatu yang kau lalui
saat sekecil apapun keimanan masih melekat kuat menghujam di hati

>>>ALLAHU AKBAR!!!

".... Huwa a'lamu bimanittaqo..Dia mengetahui tentang orang yang bertaqwa" (QS.An-najm:32)

*wallahuallam,,,

posting lama tentang IBU

IBU

24 Desember 2012 pukul 18:13
sampai saat ini, meski belum genap usiaku sejumlah 8x3, tapi genap sudah kesimpulan bahwa aku memang betul-betul mencintai sosoknya

ia jarang sekali berbagi cerita denganku, setiap kisahnya belum tentu menjadi kisahku tapi kisahku sepertinya akan selalu menjadi kisahnya

sekalipun aku tidak mengucapkan sepatah katapun padanya, ia tahu apa yang aku mau

ia berusaha memenuhi apa yang aku butuhkan
sedang aku sebaliknya

kadang sulit aku memahaminya, tapi perasaan terdalam sepakat bahwa nyatanya ia hanya butuh aku menjadi anak yang sopan
tak boleh menyakiti perasaannya

picture from here: detikislam.com

"ibu senang jika anak-anak ibu menurut, tidak berkata kasar dan menyakiti perasaan ibu" ujarnya suatu hari

aku memang genap mencintainya

entah, tak bisa aku ucapkan langsung perasaan cintaku padanya, sampai hari ibu 22 desember lalu tak ada kata terucap melainkan kalimat-kalimat maaf sampai ke dalam inbox hp sederhananya

aku cinta ibu

bagiku hari untukmu bukan hanya saat 22 desember saja

melainkan setiap hari, setiap saat dan itu menjadikan aku harus lebih komitmen bahwa setiap itu juga aku harus menahan diri untuk tidak menyakiti perasaannya walau sekedar dengan tidak mengucapkan "ah" padanya

tidak mudah
boleh jadi mulus dalam perkataan tapi seringkali perbuatan dan akhlak berlaku sebaliknya

sampai detik ini ibu bersabar
aku tahu dari tatap matanya

dan...

lagi-lagi genap cintaku padanya meski belum genap usiaku sejumlah 8x3

doaku dan adik-adik semoga tercurah selalu untukmu
untukmu yang menjadikan kenakalan kami sebagai ladang pahala bagimu
untukmu yang menghidupi kami adalah bukan hanya saja kewajiban melainkan ibadah yang tinggi

ALLAH pasti membalas kebaikanmu bu
dan ALLAH memahami peranmu saat ini, bukan hanya sebagai ibu, melainkan juga sebagai ayah bagi kami

>>untuk ibu,dan setiap wanita hebat di penjuru bumi

Derary quotes :)

>>If they never know you.. Allah the only one whos knowing about you.. doing good.. ^^b

>>"Jangan buat buruk predikat baik bersama karena ulah predikat buruk individu"
#TahanEgo

>>Orang yang berjiwa besar teguh pendiriannya, tetapi tidak keras kepala.

>>Saat kau terpuruk dan terjatuh. Pakai pundakku. Dan kita lawan terpuruk itu..
#PowerJustFromAllah

>>Im grow with love
no reason to be sad..
Be thanksfull be powerfull..
Life was beautiful... Huah..


"Berkawan itu Bersabar"

"Berkawan itu Bersabar"

Kawan yg tulus kadang mmg lebih menyebalkan drpd musuh yg menyamar. Bekal utama kebersamaan adalah kesabaran. Sebab kita tahu, perjalanan berombongan lbh lambat dibanding sendirian. Berkawan insan-insan mulia harus disertai kesadaran, bahwa kita selalu harus "sedang menuju" kemuliaan, bukan telah sampai.

Persaudaraan adalah berbagi. Tetapi salah satu harus memulai, sepertinya lbh mudah bkn dg meminta, tp memberi. Siapa yg tak sabar belajar, harus sabar dlm kebodohan. Siapa yg tak sabar bersaudara harus sabar dlm kesendirian.

Kadang ada dua org yg lbh baik bagi mereka jika dipersaingkan drpd jika diminta bekerjasama. Tetapi tetaplah bersama, dlm lingkaran persaudaraan. Melingkar adalah mengokohkan daya. Melingkar adalah mereka cipta. Melingkar adalah menyulam cinta. Melingkar adalah kita.

Salim a fillah.

Jazakumullah khair sahabat..mohon maaf lahir batin

alasan alasan


kita- selalu memiliki alasan alasan. 
Menguatkan.. merapuhkan.. meragukan atau mengeratkan.. 
alasan itu mengindikasikan kemana fikir akan membawamu pada kesimpulan.

Sejatinya alasan adalah cabang dari prinsip. 
Tapi banyak alasan- melunturkan prinsip baik menjadi sebuah ketakutan yang terakumulasi. Mengerikan? Begitulah..

Maka memiliki keberanian disamping memiliki sebuah prinsip adalah membuka keteguhanmu untuk beralasan pada tempatnya.
Tak mundur dengan teratur.. dan tak maju dengan tanpa ilmu.

Bisa jadi-mengejutkan ^^

Selasa, 13 Mei 2014

Jalan Masih Panjang

hidup di bumi tak ada sedetik, begitu istilahnya. namun perjalanan sebetulnya teramat panjang, menembus dimensi lain yang belum pernah kau rasakan- ia akan dan pasti kita rasakan.

semangat!! tiada kata berputus asa.

Firman Allah SWT :
... وَ لاَ تَايْئَسُوْا مِنْ رَّوْحِ اللهِ، اِنَّه لاَ يَايْئَسُ مِنْ رَّوْحِ اللهِ اِلاَّ اْلقَوْمُ اْلكفِرُوْنَ. يوسف:87
.... dan janganlah kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya tiada berputus asa dari rahmat Allah melainkan kaum yang kafir. 
[QS.Yusuf : 87]

picture from here : kfk.kompas.com
Oh Jalan masih panjang terbentang dihadapan
Tak hanya sekedar dunia
Lihatlah kedepan yang lalu biar berlalu
Jadikan pemicu kalbu
Reff:
Jalan hidup takkan pernah lurus
Pasti ada salah lewati segalanya
Tapi Tuhan tak pernah berhenti
Membuka jendela maaf untuk kita
(Jalan masih panjang-EDCOUSTIC)

Seputar Dream Note

Dream Note atau Catatan Impian adalah salah satu list berisikan impian-impian. impian besar, impian kecil, impian sendiri atau impian bersama. bisa bersama adik, kakak, pasangan hidup, orang tua, dll. yang jelas tentang impian dimana impian itu akan terwujud satu persatu. (dengan izin ALLAH).

Berawal dari suka menulis(corat-coret gak jelas lebih tepatnya) di kertas, di buku, bukan di tembok- nulis apa aja yang bisa ditulis termasuk nulis catatan hutang- maka menulis impian juga menjadi bagian keseharian (agak lebay gak sih?) gak kok. ok lanjut.

nah,,
meski zaman sudah berganti ke era gadget, kita bisa saja menuliskan secara lebih simple di smartphone, notebook, dll. tapi buatku stay with nature (kertas dan buku) rasanya lebih klasik dan nyentrik sekalipun tulisan di dalamnya jadi awut-awutan. efek tulisan jelek.baiklah-lupakan tulisan saya.

terus kenapa nulis dream note?? belum terjawab tuh
oia, menuliskan dream note adalah salah satu caraku untuk tau seberapa banyak mimpiku, seberapa banyak capaian dan target ke depannya dan seberapa banyak mimpi-mimpi yang akhirnya tercapai. kenapa pake di catet? kan bisa diinget aja? itu dia manusia, kadang lupa. eh, memang tempatnya lupa kan? tapi saya kebanyakan lupa. nah lho.

jadi sebetulnya impian itu di catat agar bisa di review, dilihat kembali mana yang sudah tercapai, mana yang belum, kapan yang belum akan tercapai, kenapa ada yang belum tercapai, feel mbolak-mbalik kertas sampai kusut untuk cek dan recek membawa power tersendiri. semakin dilihat semakin termotivasi tuk cepat mewujudkan. tanpa lupakan ALLAH yang menjadi sandaran.



kalau ada targetan yang tercapai itu rasanya seneng banget, gak kalah gembira seperti anak SD menang juara 1 cerdas cermat se kecamatan. pokoknya seneng. buktiin deh.langkahnya simple :

1. miliki buku kecil untuk catatan, plus pulpen, pensil, atau spidol
kamu bisa saja memilih gadget sebagai sarana catatan, tapi menurutku feel nya agak kurang kalau impian itu tercatat di gadget-gadget canggih. kembali kepada manualitas memberikan efek kedekatan tersendiri, sejelek apapun tulisan tangan-tolong abaikan. bagaimanapun itu adalah anugerah terindah yang kita punya, tulisan tangan. hehe

2. mulai catat setiap impian-lebih detail lebih bagus
catat impian apapun, termasuk sekedar membeli barang. misal : "aku bisa memiliki pulpen x" dan.. impian memiliki barang bukan mendidik kita konsumtif, sekedar menargetkan dan melatih fokus pada apa yang akan kita beli.
kemudian impian detail "aku bisa mengunjungi kalimantan bersama ibu di bulan x tahun x" dan seterusnya.

3. tambahkan  keterangan
misal "aku bisa mendapat beasiswa x" tambahkan kalimat "atau lebih baik dari itu". dengan harapan apa yang kita impikan dan belum berhasil, ALLAH gantikan dengan yang lebih baik. aamiin.

4.cek dan recek
jangan lupa cek dan recek. semua memang kehendakNya, tapi ikhtiar kita perlu dipertanyakan, apakah dalam mewujudkan impian itu ada kesalahan internal, eksternal dan lain-lain sehingga percepaan mewujudkan mimpi dapat kita rasakan. kalau gagal, jangan takut untuk bermimpi lagi. gratisss...

5. berdoa dan tak boleh sombong
berdoa selalu teriring sebelum ikhtiar, saat ikhtiar dan sesudah ikhtiar. ustadz yusuf mansyur mengatakan " Allah dulu, Allah Lagi, Allah terus". semua yang berhasil tercapai bukan usahamu sendiri melainkan atas izinNya. jadi tak ada celah untuk kesombongan berkobar-kobar dalam diri saat impianmu ke Paris tercapai atau impianmu membelikan orang tua rumah pribadi tercapai dan lain sebagainya. semua kuasaNya.

pada akhirnya,,
memiliki dream note menjadi salah satu "keasyikkan" tersendiri. belajar memanage impian yang gratis sepanjang masa. jika di alam mimpi saja kau tak mampu bersemangat, bagaiman kau bisa mewujudkan apa-apa yang ada di alam sadar dan nyata. tetap bermimpi dan menargetkan berjuta kebaikan..untukmu, untuk yang lainnya...

semangat berkutat dengan dream note!!
-jangan takut mimpi, gratiss...

Kita Masih Terbang Bersama-sama


'Dahulu'.. Adalah sebuah kata yang tak pernah asing di dengar. selalu melekat dalam ingatan baik kenangannya atau hanya katanya.


Tapi agaknya faham yang lalu biar berlalu tak pernah 100% benar-benar berlalu, dahulu akan tetap mengiringi.

Maka teringat aku saat kecil dahulu..
rasanya "bebas terbang kemanapun" kumau. bersama kawan sebaya yang juga kebanyakan para pria, mengejar layangan diterik mentari menghitamkan kulit. atau menangkap Dragonfly kecil berwarna warni dengan senjata sapu lidi di tangan. semua memang kenangan.
 picture from here-->3lambsstudio.blogspot.com
sekarang, sebetulnya aku masih dapat terbang bebas, tak ada yang mengekang. tapi seiring faham yang masuk kedalam zona fikiranku maka aku harus "terbang" dengan sayap terbaikku.

bebas itu bukan sekedar menikmati kebersamaan mengejar layangan putus atau menangkap capung kecil warna warni yang sekarang mungkin tak ada lagi. bisa jadi aku hanya berdiam di rumah dengan setumpuk buku-buku yang harus kubaca atau menuangkan kalimat di depan layar sesuka hati. tapi kepakkan "sayap terbaikku" selalu mengiringi kawan-kawan di kejauhan. kita masih bebas bersamaan dengan tempat dan lainnya waktu.

Aku bersama kalian.
disini bebas melihat keberhasilan kalian.
disini bebas mengucap syukur dengan apa yang kalian dapatkan.
disini bebas menangis saat kalian mengalami kesakitan.
meski tak dapat dipungkiri, jasad ini merindukan pertemuan-pertemuan dan ucapan semangat Live dari kalian yang tak bisa kurasakan karena ritme hidup kian lama kian menggerus "kebebasan"

tetap bersemangat..
karena kebebasan sejatinya adalah bukan terbang sesuka hati, namun bagaimana kita merelakan, bagaimana kita membiarkan kawan berkembang lebih indah. 
bebaskan ego diri.. dan kita..
MASIH TERBANG BERSAMA-SAMA